medanToday.com,MEDAN – Memperingati Hari Pahlawan yang jatuh pada tanggal 10 November 2017, puluhan karyawan Alfamidi Branch Medan melakukan upacara di Taman Makam Pahlawan Jalan Sisingamangaraja Medan, Sabtu (11/11/2017).

Setelah itu, mereka langsung menemui para veteran sambil berziarah ke makam pahlawan. Bermodalkan alat-alat kebersihan seperti sapu, kain lap, puluhan karyawan Alfamidi tersebut juga melakukan aksi bersih-bersih di areal makam.

Branch Manager Alfamidi Medan, Rudy Widodo mengatakan aksi kepedulian ini merupakan cara Alfamidi memperingati Hari Pahlawan Nasional tahun ini.

“Sebagai masyarakat dan bangsa yang baik, sudah seharusnya setiap insan menghormati jasa para pahlawan yang ikut memerdekakan bangsa ini,” ujarnya.

Ia menuturkan, tak hanya aksi bersih-bersih, manajemen Alfamidi Medan juga memberikan bingkisan untuk orang-orang yang bertugas untuk menjaga Taman Makam Pahlawan Medan serta para veteran yang telah berjuang mempertahankan kemerdekaan.

Sugianto , seorang pria paruh baya yang turut menerima bingkisan Alfamidi, mengucapkan terimakasih kepada Alfamidi karena ikut peduli dengan memperhatikan nasib para veteran.

“Terimakasih Alfamidi untuk kepeduliannya. Syukurlah masih banyak orang yang memperhatikan nasib kaum veteran,” ujarnya.(mtd/adv/ril)

================