ILUSTRASI Gempa. (sumber:internet)

medanToday.com, MEDAN – Pulau Nias dilanda gempa dengan kekuatan 4,2 pada skala richter.

Berdasarkan informasi yang disampaikan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah I Medan, gempa terjadi pada Sabtu (9/12/2017) pukul 10.19 WIB tadi pagi.

“Berdasarkan pengamatan, kordinat episenter gempa berada pada 0,92 Lintang Utara dan 97,14 Bujur Timur, atau ada jarak 39 Kilometer arah Barat Daya Kabupaten Nias Barat, Sumatera Utara pada kedalaman 10 kilometer,” ungkap Kepala Bidang Data dan Informasi BMKG Wilayah I Medan, Syahnan, Sabtu (9/12/2017).

Syahnan menjelaskan, dampak gempa bumi yang didasarkan pada laporan masyarakat menunjukkan bahwa wilayah Gunungsitoli dan Gido mengalami guncangan lemah dalam skala intensitas I SIG-BMKG atau I-II MMI.

Ia mengatakan, gempa bumi hanya tercatat oleh alat dan dirasakan oleh beberapa orang saja.

“Ditinjau dari kedalaman hiposenternya, tampak bahwa gempa bumi ini termasuk dalam klasifikasi gempa bumi dangkal. Berdasarkan karakteristik sinyal gempa bumi menunjukkan jenis gempa bumi tektonik. Peristiwa ini akibat subduksi lempengan Indo-australia terhadap lempeng Eurasia,” katanya.

Hingga pukul 11.11 WIB tadi, terpantau belum ada tanda-tanda gempa bumi susulan. Masyarakat diimbau, tetap tenang dan jangan percaya dengan isu-isu menyesatkan.(mtd/min)

========================================================