Saat AGUS & IBAS Kompak Hadiri Open House JOKOWI Tanpa SBY

Presiden Joko Widodo (kiri) berjabat tangan dengan putra Presiden RI keenam Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono (kedua kiri) dan Edhie Baskoro Yudhoyono (kanan) beserta keluarga saat silaturahmi dan halalbihalal Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah di Istana Negara, Jakarta, Minggu (25/6). Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Ibu Mufidah Jusuf Kalla menggelar open house untuk warga yang ingin bersilaturahmi. ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

medanToday.com,JAKARTA – Putra Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono dan Edhie Baskoro Yudhoyono, menghadiri open house Presiden Jokowi di Istana Negara. Keduanya datang bersamaan sekitar pukul 10.30 WIB.

Agus datang bersama sang istri Annisa Pohan. Begitu juga dengan Edhie Baskoro atau Ibas yang datang bersama istri, Siti Rubi Aliya Radjasa. Kedua pasangan tersebut terlihat hadir tanpa membawa anak.

Kedua pasangan kompak mengenakan pakaian berwarna senada, yaitu biru. Baik Agus Yudhoyono maupun Ibas mengenakan batik lengan panjang, sedangkan Annisa Pohan dan Aliya Radjasa mengenakan kebaya dengan kain cokelat.

Presiden Jokowi menggelar open house di Istana Negara hari ini. Acara tersebut berlangsung sejak pukul 09.00 WIB hingga 11.00 WIB.

Jokowi mengenakan kemeja warna putih, jas hitam dan sarung berwarna orange. Selain itu, Jokowi jua menggunakan peci berwarna hitam.

Adapun Ibu Negara Iriana Jokowi mengenakan kaftan tertutup. Jokowi didampingi Wakil Presiden Jusuf (JK) dan Ibu Mufidah Jusuf Kalla.

Sejumlah pejabat kementerian dan lembaga (K/L) juga hadir dalam acara open house ini. Di antaranya‎ Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan,‎ Menteri Kesehatan Nila Moeloek, Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar, Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, dan Kepala Staf Presiden Teten Masduki.

Ada juga Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Kapolda Metro Jaya M Iriawan, Menteri BUMN Rini Soemarni, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf, dan mantan Menteri Perdagangan Rachmat Gobel.

Selanjutnya ada Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Ketua Dewan Komisioner Wimbo, Direktur Utama Bank Mandiri Kartika Wirjoatmodjo, dan ‎Direktur Utama Garuda Indonesia Pahala yang menghadiri open house Presiden Jokowi. (mtd/min/liputan6.com)

Presiden Joko Widodo (kiri) menerima warga saat open house Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah di Istana Negara, Jakarta, Minggu (25/6). Presiden Joko Widodo bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Ibu Mufidah Jusuf Kalla menggelar open house untuk warga yang ingin bersilaturahmi. ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

===============