Ustad Abdul Somad. ANTARA FOTO/Feny Selly

medanToday.com,TAPSEL – Ustad Abdul Somad (UAS) memberi apresiasi kepada Bupati Tapanuli Selatan Syahrul M.Pasaribu yang telah menghidupkan syiar-syiar islam di daerah itu.

“Salut, dua periode memimpin Bupati Syahrul terbukti giat laksanakan safari ramadhan, safari muharram, safari maulid nabi Muhammad dan lainnya,” kata UAS.

Menurut Abdul Somad Tapanuli Selatan sudah sangat berhasil mempertahankan budaya serta sifat islami tersebut. Ini tergambar dari tata keramah dan cara berpakaian masyarakatnya.

“Saya melihat dan manilai nilai-nilai luhur keislaman masyarakat daerah ini masih melekat dan terjaga dengan baik, ini harus dipertahankan dan bahkan ditingkatkan,”ujarnya.

Tabligh akbar mengahdirkan UAS ini diinisiasi Wakil Gubernur Sumut terpilih Musa Rajek Syah (Ijek) dan KNPI Tapanuli Selatan dan dihadiri puluhan ribu jamaah memedati lapangan bola kaki Siuhom, Kecamatan Angkola Barat, daerah itu, Sabtu sore.

Tambah Abdul Somad, untuk pembinaan ummat kegiatan syiar islam harus terus digiatkan-digalakkan.”Tapanuli Selatan patut menjadi contoh tauladan bagi daerah lain di Sumut,”katanya.

UAS juga mengajak seluruh ummat islam untuk merapatkan barisan dan bersatu dan kompak.

“Dengan persatuan dan kesatuan serta kekompakan, yakinlah Islam akan dapat lebih kuat. Sebab, islam adalah rahmatal lil alamin, rahmat bagi sekalian alam,”kata UAS disambut semangat takbir puluhan ribu jamaah.

Sebelumnya Bupati Tapanuli Selatan H Syahrul M. Pasaribu SH mengucapkan terima kasih dan selamat datang kepada almukarrom kita Ustad Abdul Somad di bumi Tapanuli Selatan.

Diungkapkan Syahrul bahwa kehidupan antar/inter ummat beragama di Tapanuli Selatan cukup terjaga dengan baik.

“Untuk menjaga ukhuwah islamiyah kegiatan sosial keagamaan seperti safari isra’ mikraj, safari ramadhan, safari muharram, dan lainnya hingga kini berjalan sangat baik,”sebutnya.

Ketua Komisi VII DPR-RI H.Gus Irawan Pasaribu juga dalam kesempatan ini tidak lupa mengucapkan selamat datang kepada Abdul Somad dengan harapan kehadiran ustaz Somad dapat membawa berkah bagi Tapanuli Selatan utamanya dalam syiar islam.

Hadi juga diacara tabligh akbar ini Ketua Majelis Amanat USU H Panusunan Pasaribu, Forkopimda, Ketua/Wakil Ketua DPRD Tapanuli Selatan, MUI, TP.PKK Tapsel, Ormas-ormas pemuda, agama dan lainnya.(mtd/min)

=================