Tim dari Toyota mulai lakukan investigasi Fortuner yang bawa Setnov(Stanly)
Tim dari Toyota mulai lakukan investigasi Fortuner yang bawa Setnov(Stanly)

medanToday.com, JAKARTA – Polisi tak menemukan bercak darah di dalam mobil yang ditumpangi Ketua DPR RI Setya Novanto saat terjadi kecelakaan di kawasan Permata Hijau, Jakarta Selatan, Kamis (16/11/2017) malam.

Mobil Toyota Fortuner B 1732 ZLO itu menabrak tiang karena diduga pengemudinya kurang konsentrasi.

“Tadi malam dan tadi pagi diperiksa enggak ada, belum ada (bercak darah),” ujar Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Halim Pagarra saat dihubungi, Jumat (17/11/2017).

Dalam kecelakaan ini, hanya Novanto yang mengalami luka. Adapun pengemudinya, wartawan Metro TV Hilman dan ajudan Novanto, Reza, yang duduk di kursi depan tak mengalami luka-luka.

Halim mengaku belum mengetahui, apakah saat terjadinya kecelakaan tersebut Hilman dan Reza menggunakan safety belt atau tidak.

“Saya belum tahu. Ini mau tanya lagi, anggota apakah sudah nanya apa belum,” kata Halim.

Setya Novanto terlibat dalam kecelakaan pada Kamis (16/11/2017) malam di Jalan Permata Hijau. Toyota Fortuner yang ditumpanginnya menabrak tiang yang berdiri di trotoar.

Berdasarkan keterangan polisi, kap dan bemper mobil rusak, ban depan kanan pecah, dan kaca bagian tengah kiri pecah.

Hilman ditetapkan sebagai tersangka atas kecelakaan ini. Novanto kini dirawat di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo setelah sebelumnya dilarikan ke RS Medika Permata Hijau.

(mtd/min)