medanToday.com,MEDAN – Menantu Presiden Jokowi, Bobby Nasution datang ke Kantor DPW Nasdem Sumut, di Jalan Mongonsidi,Medan Selasa (10/9/2019).
Pantauan wartawan,suami Kahiyang Ayu tersebut datang sekitar pukul 14.10 WIB dan disambut langsung oleh Ketua DPW Nasdem Sumut, Iskandar serta Ketua DPD Nasdem Medan, Afif Abdillah.
Bobby Nasution hadir didamppingin oleh Doli Sinomba Siregar, Anggota DPRD Sumut Fraksi Golkar, yang merupakan paman Bobby.
Bobby Nasution dan pengurus DPW NasDem langsung menggelar pertemuan dengan tertutup. Belum ada pernyataan yang disampaikan pihak Bobby maupun Iskandar.
Seperti diberitakan sebelumnya,jelang Pilkada Kota Medan 2020 sejumlah nama mulai didengungkan untuk didorong jadi kandidat. Di antara figur yang muncul ada nama menantu Presiden Joko Widodo, Bobby Nasution.
Nama Bobby mulai banyak disebut, terutama di kalangan partai pendukung Jokowi saat Pilpres lalu. Partai NasDem, salah satunya. Mereka mengklaim tengah memantau beberapa figur, termasuk suami Kahiyang Ayu, untuk diusung menjadi bakal calon (Balon) Wali Kota Medan.
Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Sumatera Utara (Sumut) Iskandar ST mengatakan, sejauh ini mereka tengah memantau 4 figur dari internal dan eksternal partai. Keempatnya masuk radar pencalonan karena dianggap potensial untuk diusung.
Bobby dan petahana Dzulmi Eldin merupakan nama dari eksternal partai yang tengah dipantau. “Tetapi beliau (Dzulmi Eldin) kabarnya tidak maju. Kami masih berharap dia maju,” kata Iskandar.
Bukan cuma Bobby, sejumlah nama saat ini mulai dan terus didorong untuk bertarung di Pilkada Medan. Ada nama Dahnil Anzar Simanjuntak yang didorong maju. Bahkan sudah ada gambar beredar di media sosial yang memasangkan jubir pasangan Prabowo Subianto pada Pilpres lalu itu dengan aktris Raline Shah dan disebut dengan pasangan ‘Dara’.
Selain itu dari Jakarta kemarin muncul pula nama Veronica Tan. Satu kelompok menggelar konferensi pers mendukung mantan istri Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, untuk menjadi salah satu calon Wali Kota Medan.(mtd/min)
====================