medanToday.com,MEDAN – Gelaran dzikir akbar dalam rangka milad Masjid Al Muslimin, Jalan Cemara, Medan, menambah semangat tokoh muda Sumatera Utara, Musa Rajekshah. Pasalnya, dalam acara itu, Ijeck, sapaan Musa Rajekshah, dikalungi sorban oleh BKM Al Muslimin, Sabtu (10/2/2018) malam.

Dalam dzikir akbar itu hadir sejumlah ulama sebagai pengisi tausyiah yakni, Ustadz Sofyan Saha (Ketua Da’i Asia Tenggara), Ustadz Irwanto Ar Rasyid (Pimpinan Majelis Az Zikra Sumut). Pemberian sorban itu spontan diberikan saat Ustadz Sofyan Saha, selesai memberikan tausyiahnya.

“Karena kebesaran hati dengan kehadiran Bang Ijeck, saya minta Ustadz Ramli Asmuni, Ketua BKM Muslimin mengalungkan sorban untuk Bang Ijeck,” kata Sofyan Saha.

Lantas Ustad Ramli pun mengambil sorban itu, yang harganya tak mahal tapi dibeli dari Madinah, Arab Saudi. “Alhamdulillah, mohon terima ini sebagai penambah semangat untuk Bang Ijeck mendampingi Pak Edy Rahmayadi. Sorban ini dibeli di Madinah,” kata Ramli.

Sorban itu pun lantas dikalungkan di leher Ijeck. Menerima kain yang biasa melingkar di leher ulama tersebut, Ijeck terlihat terperanjat. Dia seperti tidak menduga akan mendapatkan benda yang baik tersebut.

“Terimakasih, terimakasih banyak. Ini jadi penambah motivasi, terasa banyak yang melindungi,” katanya.

Ijeck pun diminta memberikan sambutan singkatnya di majelis yang mulia itu. Dia mengaku salut dengan BKM Al Muslimin yang menggelar majelis dzikir dalam merayakan milad.

“Saat ini banyak sekali majelis seperti ini masjid-masjid di seluruh Kota Medan dan Sumut. Ini saya nilai sebagai tanda kebangkitan umat Islam,” katanya.

Dia pun menyebut, jika majelis seperti ini digelar setiap malam minggu atau sabtu malam, sangat positif untuk generasi muda Islam.

“Kalau anak muda kita mengikuti kegiatan seperti ini setiap malam minggu, saya yakin bisa menghindarkan generasi kita dari aktivitas yang tidak penting di luar sana,” pungkasnya.(mtd/min)

==================