Deklarasi Dukungan, RASA SMA 3 Medan Maksimalkan Pemenangan AMAN

0
248

medanToday. com, MEDAN – Relawan Akhyar Salman Alfarisi (RASA) resmi mendeklarasikan diri mendukung dan memenangkan pasangan Akhyar – Salman dalam kontestasi Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Medan yang dihelat pada 9 Desember mendatang.

Menurut Ketua Relawan RASA Alumni SMA Negeri 3 Medan, Masril Amiruddin, dukungan ini menindaklanjuti aspirasi dari para alumni yang menginginkan Akhyar kembali memimpin Kota Medan di periode 2021 – 2024.

“Ini terbentuk karena aspirasi sebagian besar alumni dan aspirasi kawan-kawan lainnya. Jadi kita apresiasilah aspirasi mereka, kita tampung dan memang kita sudah satu visi untuk mendukung hingga akhirnya kita bentuklah relawan RASA yang memiliki kepanjangan dari Relawan Akhyar Salman Al Farisi, karena memang Bang Akhyar juga salah satu dari alumni SMA Negeri 3,” terang Masril disela sela deklarasi dukungan di Roda Tiga Bistro & Cafe Jalan Sei Serayu, Sabtu (26/9/2020).

Berbicara gerakan, Masril menyampaikan, mereka akan terus bergerak memaksimalkan dukungan ini khususnya di lingkungan keluarga besar SMA 3 Medan, termasuk menyampaikan visi misi Akhyar – Salman untuk Medan yang lebih sejahtera. Apalagi, masa kampanye juga hanya dalam hitungan 2 bulan saja.

“Kita dukungan dari keluarga besar almuni dan juga pemilih pemula dari murid SMA 3 yang baru tamat dan yang sudah punya hak pilih dan guru barangkali dan keluarganya kita harapkan,” tandasnya.

Sementara itu, Penasehat Relawan Akhyar Salman Alfarisi (RASA), Fauzi Asri mengaku, 90% alumni dari SMA Negeri 3 Medan mendukung dan memenangkan Akhyar – Salman pada pilkada Kota Medan.

Dia menerangkan, Akhyar Nasution sebagai aset yang sangat berharga. Maka dari itu, ayo bersatu padu untuk memenangkan AMAN menjadi Walikota definitif yang akan datang.

“Mari kita sama-sama berdoa kepada Allah SWT agar beliau bisa menjadi walikota yang akan datang. Karena kami melihat, andinda begitu dekatnya dengan alumni. Adinda ini menunjukkan bahwasanya Adinda memang bermasyarakat dan tidak menunjukkan bahwasanya Adinda adalah sekarang pejabat orang nomor satu di Kota Medan. Untuk ini, mari kawan-kawan semuanya, sebagai alumni SMA Negeri 3 Medan Ayo kita bersatu padu mendukung saudara kita, sahabat kita, Akhyar Nasution untuk menjadi Walikota Medan,” serunya.

Menilik ke belakang, lanjut Fauzi, jauh-jauh hari sebelum Akhyar menyatakan maju sebagai Walikota, mereka sudah sangat mendukung Akhyar memimpin kembali Kota Medan.

“Sebagai alumni dan alumni kita mulai berdirinya SMA Negeri 3 kalau di kumpul-kumpul ini 90% mendukung saudara Akhyar. Adinda Akhyar kita yakin beliaulah yang akan menjadi walikota yang akan datang,” yakinnya.

Fauzi kembali mengingatkan agar para alumni mendukung dan maksimal untuk memenangkan pasangan AMAN.

“Kita enggak usah jauh-jauh, kita suami istri aja ditambah dengan anak-anak kita, saya sendiri itu ada 9 orang. Nah kalau ini saya gerakan, begitu juga dengan abang-abang, saudara-saudara saya yang ada di Kota Medan, begitu juga dengan teman-teman sekalian, ini potensi yang luar biasa untuk memenangkan Akhyar Nasution sebagai Walikota Medan,” ucapnya.

Di sisi lain, Fauzi juga mengungkapkan survei-survei yang kredibel dan menjelaskan Akhyar akan kembali memimpin Kota Medan.

“Kami ini mendengar dari hasil survei yang dilakukan oleh satu badan yang memang betul-betul legalitasnya bisa kita percaya, ya itu PKS. Bahwasanya, akhir-akhir ini adinda ini sudah mempunyai rangking sekitar 74 persen. Mudah-mudahan ini jangan tergoyahkan pada hari H. Untuk itu, Bang Akhyar jangan lupa terus berdoa kepada Allah, jangan abang lupa kan, karena itu kekuatan yang paling paling besar dan sangat sangat menentukan,” pesannya.

“Bukan apa-apa, persaingan sangat ketat, tapi waspadalah dan bekerja keraslah, semoga bisa terpilih menjadi Walikota Medan. Mudah-mudahan kedepannya dengan adanya barisan relawan SMA Negeri 3 yang dibentuk oleh kawan-kawan kita yaitu seangkatan dengan saya Mas Rizal, Masril Aminudin dan saudara kita Dinda Ipeh, kami berharap Bang Akhyar Nasution, apa yang sudah dikerjakan, ini teruslah dilakukan,” pesannya kembali.
_