DJOSS akan Buat Aroma Kopi Lintong Lebih Semerbak Lagi

0
334
Calon Wakil Gubernur Sumatera Utara nomor urut dua, Sihar Sitorus menyeruput secangkir kopi Arabika Lintong, di Humbang Hasundutan, Senin (19/3/18).

medanToday.com,HUMBAHAS – Calon Wakil Gubernur Sumatera Utara (Cawagub Sumut) Sihar Sitorus melakukan kegiatan kampanyenya di Nagasaribu, Kecamatan Paranginan, Humbang Hasundutan (Humbahas), Senin (19/3).

Disana, Sihar bertemu dengan Gani Silaban salah seorang pelaku kopi dan disuguhi secangkir kopi. Gani Silaban adalah salah satu putra Humbahas yang mempopulerkan Sumatra Arabica Lintong Kopi ke dunia luar. Bahkan, beberapa negara telah di jajakinya untuk menebar aroma kopi dari dataran tinggi Danau Toba tersebut.

Dalam kesempatan itu, Sihar banyak mendengarkan berbagai ide pengembangan kopi dari Gani. Sebelumnya bertemu, Sihar memang tersebut mengaku sudah beberapa kali mendengar nama Gani Silaban. Baik dari media publik, jejaring sosial, dan pembicaraan dengan stafnya.

“Gani itu ternyata dia lebih hebat dari musang. Jika musang bisa memilih kopi terbaik. Maka Gani bisa membuat kopi jauh lebih baik. Saya salut pada pemuda terbaik Humbahas ini. Semoga keharuman namanya jauh melebihi semerbak aroma kopi,” itulah kata Sihar Sitorus usai menyeruput secangkir kopi di kompleks Koperasi Serba Usaha-Petani Organik Mandiri (KSU-POM) di Nagasaribu, Kecamatan Paranginan, Humbahas.

Bagi Sihar, Gani itu adalah aset daerah yang harus di dukung untuk mengembangkan berbagai potensi. Potensi alam dari sudut pengembangan kopi, maupun aset pemuda agar dapat memotivasi untuk berkarya bersama.

“Sangat istimewa bertemu dengan pakar kopi ini. Saya bangga bisa menyeruput kopi yang disajikan petaninya langsung. Istimewa karena saya ada bersama Gani. Saya mendapat banyak masukan tentang potensi Sumut. Dengan demikian kita punya gambaran bagaimana mengembangkan kopi itu kedepan,” kata Sihar kopi di kompleks Koperasi Serba Usaha-Petani Organik Mandiri (KSU-POM) di Nagasaribu, Kecamatan Paranginan, Humbang Hasundutan (Humbahas).

Sihar mengatakan lewat pertemuannya bersama Gani dia paham bahwa kopi memiliki spesifikasi. Bahkan Gani bekerjasama dengan teman-temannya membuat kopi yang mereka olah memiliki nilai jual lebih.

“Jika semua daerah memiliki sosok Gani, maka daerah itu akan maju. Karena itu Gani harus jadi motivator untuk yang lain,” katanya.

Sementara itu, Gani Silaban mengatakan, dia sangat kagum dengan sosok Sihar Sitorua. Cawagub yang maju mendampingi Djarot Saiful Hidayat tersebut mampu beradaptasi dengan mudah terhadap situasi masyarakat.

Selain itu, Cawagub yang maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumut tersebut juga memberikan perhatian untuk pengembangan potensi daerah.

“Ada belasan ribu hektar kopi di Humbahas, namun hanya sekitar sembilan ribuan yang maksimal. Kita mau ini dikembangkan terus menerus,” katanya.

Pakar kopi yang telah menjejaki lebih dari sepuluh negara tersebut mengatakan, dia optimistis pasangan yang akrab disapa Djoss akan membuat aroma kopi Lintong lebih semerbak lagi. Karena tidak semua pemimpin mau memahami kopi, namun hampir semua pemimpin mau meminum kopi.

“Filosofi nya demikian, Sihar itu sebenarnya sudah mengenal kopi. Namun dia tidak hanya ingin mengenal kopi. Melainkan membangun manusia lewat pengembangan kopi. Karena aroma itu tidak memiliki arti jika tidak disertai nilai. Sihar datang membawa nilai baru, bahwa kopi itu berharga,” katanya. (mtd/min)

===================