JR Saragih akan Rekrut Pencari Koin di Danau Toba Jadi Atlet

0
524
Pasangan JR-Ance usai melakukan pemeriksaan di RSUP H. Adam Malik, Medan, Rabu, (12/1/2018). (MTD/Firi Gayatri)

medanToday.com, PARAPAT – Bupati Simalungun Jopinus Ramli Saragih berencana mengasah bakat para ciling atau pencari koin di Danau Toba menjadi atlet renang profesional.

Ia berharap bakat alam mereka bisa diasah menjadi aset Kabupaten Simalungun.

JR melihat langsung bagaimana anak-anak yang disebut ciling, atau pemburu uang koin yang dilemparkan ke Danau Toba.

Sambil bersantai, JR mengajak anak-anak tersebut bercerita yang mahir menyelam dan berlomba antar sesama mereka ke dasar Danau Toba.

“Anak-anak ini memiliki bakat alam berenang, bakat inilah yang bisa diasah menjadi generasi muda Kabupaten Simalungun dalam meraih prestasi. Mereka bisa diasah,” ucap Bupati Simalungun JR Saragih di Parapat, Kabupaten Simalungun.

Sebelumnya, Rosalina Simanjuntak telah sukses sebagai atlet Nasional sanda wushu yang berasal dari Simalungun.

“Bakat mereka ini besar dalam berenang. Kami akan menjadikan mereka sebagai atlet renang dari Kabupaten Simalungun,” ungkap JR.(mtd/min)

=========================