medanToday.com, KALBAR – Kapal nelayan jenis trawl, milik warga Sintete, di Semparuk, kabupaten Sambas, Kalimantan Barat, dilaporkan tenggelam di perairan pulau baru, Bengkayang. Saat ini berlangsung proses penyelamatan tim Basarnas.
Keterangan diperoleh merdeka.com, kabar tenggelamnya kapal trawl itu, disampaikan kepala dusun Sintete, Wasito. Awalnya, kapal berangkat dari pelabuhan Sintete, menuju perairan pulau baru, pagi tadi.
Belum diketahui jelas sebab tenggelamnya kapal trawl dan kepastian jumlah ABK, yang berencana menangkap ikan itu. Namun kapal tenggelam saat sudah berada di perairan pulau baru.
Basarnas Pontianak menerima kabar itu juga pagi tadi. Mereka juga belum tahu persis sebab kapal itu tenggelam di perairan.
“Pagi tadi kami dapat laporan ini. Ada 2 tim rescue kami berangkatkan menuju ke perairan pulau baru, tempat tenggelamnya kapal trawl itu,” kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Pontianak, Hery Marantika, kepada wartawan di Pontianak, Sabtu (15/9).
Hery menerangkan, selain mengerahkan tim rescue, Basarnas juga terus melakukan koordinasi bersama dengan unsur SAR lainnya. “Selain menggerakan tim rescue, kami juga terus berkomunikasi dengan Polair Teluk Suak dari Polsek Sungai Duri,” terang Hery.
“Selain itu juga koordinasi bersama dengan Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI), dan unsur lainya, untuk memperbaharui informasi lebih lanjut,” demikian Hery. (mtd/min)
========================