medanToday.com, MEDAN – Komunitas Sahabat Hijau menggelar buka puasa bersama dengan tokoh ormas, LSM dan tokoh pemuda, dan media, Jumat (8/6/2018).
Buka puasa yang diadakan di Mawar Cafe, Jalan Gatot Subroto, Medan ini dihadiri Founder Komunitas Sahabat Hijau, Purna Irawan ST, Ketua PC NU Kota Medan, Achmad Firdausi Hutasuhut SH MSi, Ketua Lira Anti Narkoba dan Aids (LANA) Sumut, dr Emirsyah Arfian Harahap, Ketua Pokja Humas KNPI Sumut, IKa Ansari, Plh YBM BRI, Jon Eriadi, tokoh pemuda Gunarto Azis, dan media.
Ketua Panitia Akhmad Fauzi Nasution mengatakan, buka puasa bersama ini bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahim, sekaligus meningkatkan kerjasama yang lebih baik kedepannya. “Ini merupakan bagian dari menyambung silaturahim yang selama ini sudah terjalin,” katanya.
Fauzi menjelaskan, buka puasa ini merupakan tahun keenam yang diadakan Komunitas Sahabat Hijau.”Komunitas Sahabat Hijau sudah enam tahun berdiri, sejak November 2012,” ujarnya.
Ketua PC NU Kota Medan, Achmad Firdausi Hutasuhut SH, MSi menyambut baik digelarnya buka bersama ini. “Kita menyambut baik namun kiranya dapat berlanjut kedepannya, agar silaturahim tidak terputus sampai disini ” pungkasnya. (mtd/yud)
====================================