Medantoday.com, Deliserdang – Pesawat Citilink dengan nomor penerbangan QG 0837 harus mengalami penundaan (delay) karena seorang penumpang terlibat cekcok dengan pramugari maskapai tersebut, Senin (4/9/2017) di Bandara Kualanamu, Deliserdang, Sumatera Utara (Sumut).
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari seorang penumpang pesawat tujuan Medan-Jakarta itu, cekcok terjadi karena masalah bagasi.
“Ributnya karena masalah bagasi. Penumpang Citilink pukul pramugari,”kata seorang penumpang bernama Joko.
Akibat insiden yang terjadi, pesawat yang dijadwalkan terbang pukul 09.35 WIB harus ditunda keberangkatannya. Bahkan hingga pukul 10.30 WIB, pesawat tersebut belum juga terbang.
“Penumpang itu diminta turun sama petugas, tapi nggak mau. Penumpang lain pada kesal jadinya,” ujarnya.
Namun, pada pukul 10.40 WIB, pesawat tersebut akhirnya berangkat. Sementara itu penumpang yang terlibat cekcok hingga memukul pramugari tersebut diturunkan bersama dengan seorang perempuan.
“Nggak tau mereka suami istri apa bukan. Tapi ada sepasang yang diturunkan,” pungkas Joko.
Sementara itu, Manager Humas Bandara Kualanamu Wisnu Budi Setianto ketika dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut.
Namun, ia menyatakan tidak terjadi pemukulan terhadap pramugari.
“Info yang kami terima dari pihak Citilink, penumpang dimaksud tidak menampar tetapi mendorong satu cabin attendance,” papar Wisnu Budi.
“Oknum penumpang yang melakukan tersebut diturunkan dari pesawat dan tiket yang bersangkutan direfund. Yang bersangkutan tidak diperkenankan terbang dengan Citilink,” pungkasnya.
(BWO/medantoday.com)