Puluhan Rumah Rusak Diterjang Puting Beliung

0
200
Ilustrasi rumah roboh. merdeka.com

medanToday.com, MEDAN – Puluhan unit rumah di Kota Medan rusak dihantam angin puting beliung dan angin kencang disertai hujan deras, Minggu (8/7) malam. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Berdasarkan data BPBD Kota Medan, sejauh ini terdapat 63 unit rumah yang rusak. “Rumah yang rusak akibat angin puting beliung dan angin kencang ada di empat kecamatan di Kota Medan,” kata M Yunus, Koordinator Pusdalops Penanggulangan Bencana BPBD Kota Medan, Senin (9/7).

Yunus memaparkan, 40 unit rumah di Kecamaran Medan Marelan mengalami kerusakan. Di Kecamatan Medan Labuhan, terdapat 6 rumah yang rusak akibat puting beliung. Di Kecamatan Medan Deli, terdata 15 unit rumah. Selain itu, terdapat 2 unit rumah di Kecamatan Medan Johor yang rusak.

“Di antara puluhan unit rumah yang diterjang puting beliung dan angin kencang ini terdapat 5 unit rumah yang rusak berat,” sebut Yunus.

Jumlah rumah yang rusak bisa saja bertambah. Pendataan menyeluruh masih berlangsung. Sejauh ini, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Angin kencang yang datang bersama hujan itu juga menumbangkan sejumlah pohon. Peristiwa pohon tumbang ini terjadi di 9 lokasi, yakni di Jalan Sei Sibundong, Medan Petisah; Jalan Bunga Kenanga, Jalan Bunga Cempaka, Jalan T Amir Hamzah, Jalan STM Ujung; Jalan Alfalah, Jalan Karya Jaya, Medan Johor; dan Jalan Soedarso, Titi Papan, Medan Deli. “Akibat pohon tumbang ini dilaporkan ada 3 unit mobil yang tertimpa,” jelas Yunus.

Kondisinya diperparah dengan genangan air di sejumlah permukiman dan ruas jalan. Kawasan yang terendam banjir antara lain, di kawasan Jalan Jamin Ginting, Jalan Luku, Jalan Ngumban Surbakti, Jalan Ayahanda, Pasar I Marelan, dan Jalan Dr Mansyur.

Pihak BPBD bersama warga telah melakukan sejumlah upaya, termasuk berkoordinasi dengan instansi terkait, untuk membantu korban angin puting beliung dan banjir serta mengevakuasi pohon tumbang. (mtd/min)

 

 

====================