Ringgo Agus Rahman: Lebih Baik Ditolak Cewek daripada Anak

0
233
Ringgo Agus Rahman saat menghadiri peluncuran teaser trailer dan poster resmi film Satu Hari Nanti di A Qubicle Center, Jalan Senopati, Jakarta Selatan, Rabu (15/11/2017).(KOMPAS.com/Tri Susanto Setiawan)
Ringgo Agus Rahman saat menghadiri peluncuran teaser trailer dan poster resmi film Satu Hari Nanti di A Qubicle Center, Jalan Senopati, Jakarta Selatan, Rabu (15/11/2017).(KOMPAS.com/Tri Susanto Setiawan)

medanToday.com, JAKARTA – Artis peran Ringgo Agus Rahman (35) mengaku merasakan dampak buruk meninggalkan keluarganya selama 26 hari ke luar negeri.

Kepergian suami artis peran Sabai Morscheck itu untuk menjalani proses shooting film Satu Hari Nanti di Swiss.

Menurut Ringgo, anaknya yang bernama Bjorka Dieter Morscheck sempat tak mengenali wajahnya ketika Ringgo kembali ke Jakarta.

“Anak saya lupa waktu itu sama saya. Sampai pulang kangennya parah. Diciumin aja nangis, waktu jemput di airport dia aja enggak mau digendong,” ujarnya di A Qubicle Center, Jalan Senopati, Jakarta Selatan, Rabu (15/11/2017).

“Aduh jangan deh ninggalin dia (Bjorka) lama-lama lagi,” sambung pemeran Din dalam film Satu Hari Nanti arahan sutradara Salman Aristo tersebut.

Beruntung, kata Ringgo, rasa asing jagoan ciliknya itu terhadapnya mulai luntur setelah beberapa hari Ringgo berada di rumah.

Diakui Ringgo, dirinya pun sebenarnya enggan berpisah lama-lama lagi dengan sang anak.

“Wah, sebagai bapak digituin sama anak, mending ditolak sama cewek daripada sama anak. Kalau sudah jadi bapak akan tahu rasanya,” ucap dia.

(mtd/min)