SIANTAR, MEDAN TODAY.com – Proses hitung cepat sementara Pilkada Kota Siantar menjadikan pasangan nomor urut 2 lebih unggul dari calon lainnya. Hulman Sitorus menyampaikan bahwa kemenangan sementara dalam hitung cepat tersebut adalah kemenangan dari masyarakat Kota Siantar.
“Ini kemenangan masyarakat Siantar, bukan kemenangan saya pribadi. Terima kasihlah rakyat Siantar,” kata Hulman Sitorus.
Sebelumnya pada pelaksanaan kampanye, Hulman menuturkan tidak mempunyai janji muluk-muluk untuk membangun Kota Siantar.
“Program-program saya nanti apa adanya. Biasa ajalah, gak ada yang berubah drastis. Bukan gak bisa memberikan janji-janji, tapi saya hanya mau apa adanya ajalah,”ujarnya.
Hulman menyampaikan bahwa dirinya sangat senang dengan pencapaian tersebut, dan akan mempertahankan gaya kepemimpinannya terdahulu saat memerintah Kota Siantar. “Gak ada yang berubah. Saya tetap biasa-biasa saja. Tapi saya senang dengan hasil ini,” ujarnya.
Hulman menyampaikan bahwa mereka akan melakukan syukuran atas pencapaian yang mereka raih tersebut. “Ada syukuran nanti. Acara mengupah-upah. Yang hadir nanti teman-teman kita semualah,” ujarnya.
Sementara itu, Pj Wali Kota Siantar, Anthony Siahaan membacakan langsung prosentase hasil rekapitulasi sementara yang dilakukan Desk Pilkada dari 53 kelurahan sampai pukul 16.51 WIB kepada wartawan. Hulman Sitorus memperoleh suara sebanyak 59.517 (55,39%) dari total suara yang masuk 107.457 (57,06%) dengan jumlah pemilih 188.313 orang.
Antoni Siahaan juga menyampaikan terimakasih kepada seluruh warga Kota Siantar, yang telah menentukan pilihannya dalam situasi yang aman dan suasana yang damai. Dengan adanya hasil Pilkada ini, Siantar akan punya Wali Kota dan Wakil Wali Kota defenitif.
“Siapapun yang terpilih, saya berharap agara masyarakat menerimanya demi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Terima kasih kepada warga Kota Siantar yang telah menjalankan Pilkada dengan partisipasi di atas 50 persen,” katanya. (mtd/min)