Warganya Dilanda Banjir, Wakil Walikota Tebing Empati dan Lakukan Ini

0
298
Wakil Walikota Tebingtinggi Oki Doni Siregar mengunjungi korban banjir di beberapa tempat di Kota Tebingtinggi, Sabtu (16/9/2017)

medanToday.com, TEBINGTINGGI – Wakil Walikota Tebing Tinggi Oki Doni Siregar mengunjungi korban banjir di beberapa tempat di Kota Tebingtinggi, Sabtu (16/9/2017).

Wakil Walikota mengunjungi warga di Kelurahan Bandar Sakti dan Kelurahan Sri Padang yang rumahnya digenangi air sekitar satu meter.

Dalam kunjungan tersebut Wakil Walikota Oki Doni Siregar didampingi Kepala BPBD Wahit Sitorus dan Camat Rambutan Zubir Husni Harahap menyampaikan pemerintah akan terus memantau kondisi banjir dan pihaknya memerintahkan kepada Kepala OPD serta camat dan lurah untuk membantu warga mengantisipasi dampak dari banjir ini.

“Kami berharap agar warga sabar dan tabah menanggapi dan menghadapi banjir kali ini, dan kami selaku pemerintah akan hadir membantu warga yang terkena dampak banjir,”ujar Oki Doni Siregar.

Pemerintah Kota Tebingtinggi akan menurunkan bantuan berupa makanan dan beberapa kebutuhan pokok yang diperlukan warga korban banjir.

Sementara itu satu warga di Kelurahan Sri Padang, Eni (23) berharap dengan hadirnya Wakil Walikota ke lokasi banjir dapat mempercepat pemberian bantuan kepada warga yang terdampak banjir.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kota Tebingtinggi yang bergerak cepat dalam menghadapi kondisi yang dialami warga,”katanya.

(MTD/MIN)