medanToday.com, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan semakin melaju kencang pada hari ini, Jumat (29/12), ditopang oleh penguatan saham berkapitalisasi besar (big capitalization/big caps).
Analis KGI Sekuritas Indonesia Yuganur Wijanarko memaparkan, pelaku pasar yang cukup intensif membeli saham big caps ini akan menjadi pendorong utama bagi laju IHSG di pengujung tahun Ayam Api ini.
Tak hanya itu, sebagian pelaku pasar juga terlihat akan menyasar saham lapis kedua (second liner) secara selektif pada perdagangan terakhir tahun 2017 ini.
“Pembelian cukup intensif ini membuat level 6.200 sebagai support kuat sementara untuk menutup IHSG,” papar Yuganur dalam risetnya, dikutip Jumat (29/12/2017).
Untuk itu, Yuganur pun membuka kemungkinan bagi IHSG untuk tembus hingga ke level 6.400 dan 6.500 secara bertahap.
Sayangnya, potensi ini membuka peluang bagi IHSG untuk terjun pada pembukaan perdagangan awal tahun 2018 pekan depan.
“Keadaan jenuh beli dan konsolidasi di harga atas menandakan ada potensi terjadi koreksi di bawah level 6.200 sehingga pelaku pasar perlu waspada,” jelas Yuganur.
Analis Indosurya Sekuritas William Surya Wijaya menyatakan, optimisme pelaku pasar terhadap pasar modal Indonesia masih tinggi. Maka dari itu, gairah dalam berinvestasi masih cukup tinggi.
“Hal ini terlihat dari masih tingginya minat investasi dan masih menggiurkannya imbal hasil yang dapat kita lihat dari pertumbuhan IHSG sepanjang tahun 2017,” terang William dalam risetnya.
Dengan demikian, ia memproyeksi IHSG bisa bergerak dalam rentang support 6.073 dan resistance 6.341. William optimistis gairah pelaku pasar ini akan berlanjut hingga tahun 2018.
Jelang perdagangan terakhir tahun 2017 kemarin, IHSG tembus hingga ke level 6.314 atau menguat 0,58 persen. Pelaku pasar asing di pasar reguler pun tercatat beli bersih (net buy) sebesar Rp246,3 miliar.
Kemudian, mayoritas indeks di bursa saham Wall Street juga melanjutkan penguatannya tadi malam. Lihat saja, Dow Jones naik 0,26 persen, S&P500 menguat 0,18 persen, dan Nasdaq Composite tumbuh 0,16 persen.
(mtd/min)