7 Alasan KNPI SUMUT Memilih Bobby Nasution di Pilkada Medan

0
356

medanToday.com,MEDAN – Pasangan Calon Wali Kota Medan dan Wakil Walikota Medan Nomor Urut 2, Muhammad Bobby Afif Nasution – Aulia Rachman dinilai memiliki alasan dan daya tarik yang lebih rasional untuk dipilih di TPS pada Pilkada Medan 9 Desember 2020.

Sekretris Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia Provinsi Sumatera Utara (DPD KNPI Sumut), Nurul Yakin Sitorus dalam rilisnya kepada media di Medan Senin (16/11/2020), mengungkapkan sejumlah alasan memilih Bobby Nasution dan Aulia Rachman untuk memimpin Kota Medan.

“Masyarakat Kota Medan harus berterima kasih kepada bung Bobby Nasution karena jika beliau diberi amanah maka seluruh persoalan kompleks yang dihadapi kota terbesar ketiga di Indonesia ini akan tuntas dan selesai”, ucap Nurul Yakin Sitorus.

Berikut 7 alasan memilih Bobby Nasution pada Pilkada Medan 9 Desember mendatang, yaitu:

1. Muhammad Bobby Afif Nasution adalah menantu Presiden Joko Widodo

2. Muhammad Bobby Afif Nasution adalah representasi kaum muda milenial

3. Muhammad Bobby Afif Nasution adalah tokoh muda ummat islam

4. Sosok Muhammad Bobby Afif Nasution berkomiten untuk memberantas korupsi anggaran dan kebijakan.

5. Muhammad Bobby Afif Nasution dipastikan memberikan jaminan kesejateraan dan kesehatan yang berkualitas lewat program PKH, KIP dan BPJS secara gratis.

6. Muhammad Bobby Afif Nasution dipastikan mampu bekerjasama dengan seluruh stakeholder dan investor.

7. Muhammad Bobby Afif Nasution dipastikan mampu memberikan dukungan kepada para pelaku UMKM untuk tumbuh dan berkembang di Kota Medan.

Sebelumnya Ketua DPD KNPI Sumut Samsir saat pidato pada acara pelantikan pengurus DPD KNPI Sumut di Hotel Grand Aston dihadapan seluruh OKP dan pemuda se-Sumatera Utara meminta untuk memilih dan memenangkan para pemuda yang ikut berkonstestasi pada Pilkada Serentak 2020 yang diantaranya adalah Bobby Afif Nasution.

“Saya mengajak seluruh komponen dan jajaran pemuda se-kota Medan untuk memilih dan memenangkan Bobby Afif Nasution” ucap Samsir Pohan.

Sebelumnya juga Ketua Dewan Penasehat KNPI Sumut Bakhtiar Ahmad Sibarani dan ketua umum DPP KNPI Haris Pertama telah menginstruksikan kepada seluruh jajaran DPD KNPI Sumut untuk mendukung dan memenangkan Bobby Afif Nasution.

“Ini ikhtiar untuk estapet kepemimpinan kaum muda menuju Indonesia maju” tegas Ketua Umum DPP KNPI, Haris Pertama saat melantik pengurus DPD KNPI Sumut, Sabtu (7/11/2020) di Grand Aston City Hall, Medan.

=================