medanToday.com, JAKARTA – Calon wakil presiden Koalisi Kerja, Ma’ruf Amin dan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa, Muhaimin Iskandar, bersama-sama mendatangi Kantor PBNU. Kedatangan Ma’ruf sekaligus sebagai walimatusafar yang akan berangkat haji pada 15 Agustus 2018.
“Kita mengantar Pak Kiai, besok Pak Kiai mau berangkat haji ini walimatusafar,” kata pria karib disapa Cak Imin di Kantor PBNU, Jakarta Pusat, Selasa (14/8).
Kedatangan mereka disambut Ketua Umum PBNU, Said Aqil Siradj. Ketiga sempat berdiskusi selama hampir 60 menit. Kepada awak media, Ma’ruf Amin tidak memberi komentar dan hanya mengamini setiap doa yang dipanjatkan untuknya.
“Jadi ya kita mendoakan agar menjadi haji mabrur,” kata Cak Imin.
“Amin,” kata Ma’ruf.
Acara tersebut ditutup dengan doa yang dibacakan Said Aqil. Usai berdoa, Cak Imin dan Said Aqil menemui media untuk jumpa pers tanpa didampingi Ma’ruf Amin. (mtd/min)
=====================================