Hasil Tes Swab Massal di Kantor DPRD Sumut Dinyatakan Negatif

0
170
Ilustrasi Petugas medis saat melakukan tes swab (Ist)

medanToday.com, MEDAN – Hasil tes Swab (usap) anggota dewan dan pegawai di kantor DPRD Sumut sudah keluar. Sekitar 300 orang yang mengikuti tes pada Selasa (29/9) dan Senin (5/10) kemarin dinyatakan negatif terpapar Covid-19.

“Hasilnya bagus, Alhamdulillah semuanya negatif Covid-19,” kata Juru bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Sumut, Aris Yudhariansyah, Rabu (21/10).

Sekretaris Dinas Kesehatan Sumut itu mengatakan, seluruh hasil telah dilaporkan kepada instansi terkait. Dia juga mengingatkan agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan (Prokes), sebab kasus positif Covid-19 di Sumut masih cukup tinggi.

“Kita mengimbau masyarakat agar selalu memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun dengan air mengalir,” ucapnya.

Seluruh pegawai yang sebelumnya terkonfirmasi positif dinyatakan sembuh dan sudah kembali bekerja.

Seperti diberitakan sebelumnya, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumut dan pegawai menjalani tes swab (usap) di Kantor DPRD Sumut Jalan Imam Bonjol, Kota Medan pada Senin (5/10). Hal itu dilakukan karena sebelumnya ada beberapa pegawai yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Sumut, Afifi Lubis mengatakan, tes usap massal hari ini merupakan tes kedua yang dilakukan di lingkungan DPRD Sumut. “Swab kedua ini diikuti 100 orang terdiri dari angota dewan dan pegawai,” ujarnya.

Menurut Afifi, hasil dari tes pertama yang digelar pada Selasa (29/9) lalu sampai sekarang belum juga keluar. “Di tes pertama ada 200 yang ikut, artinya sudah 300 orang, tapi hasilnya belum kita ketahui,” ungkapnya.

Afifi menambahkan, pihaknya akan mengintruksikan untuk melakukan isolasi bagi anggota dewan ataupun pegawai jika hasil tesnya terkonfirmasi positif Covid. “Kalau ada yang terpapar, aktivitasnya tentu harus dikurangi dan dia harus isolasi, apakah secara mandiri atau umum,” pungkasnya. (mtd/cis)