Petugas medis saat merapid tes petugas KPPS Kecamatan Medan Kota. (Foto: Ariandi)

medanToday.com, MEDAN – Sebanyak 450 petugas Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) Kecamatan Medan Kota menjalani Rapid test. Kegiatan digelar di Sekolah SMP III Medan Jalan Pelajar, Kelurahan Teladan Timur, Medan Kota, Selasa (17/11).

“Hari ini 450 orang KPPS dan Linmas yang menjalani rapid tes. Ini berasal dari empat kelurahan,” kata Ketua PPS di Kelurahan Teladan Timur, Imran Lubis.

Imran menjelaskan, KPPS yang mengikuti Rapid tes berasal dari Kelurahan Teladan Timur, Teladan Barat, Kelurahan Masjid dan Kota Matsum III. Pelaksanaan dimulai sejak pukul 08.00 hingga 16.00 WIB. Rapid tes dilakukan oleh petugas medis dari RSUD Pirngadi Medan.

“Jumlah yang ikut di setiap TPS ada sembilan orang. KPPS tujuh orang dan Linmas dua orang. Totalnya 450 orang dari empat kelurahan,” ujarnya.

“Kegiatan kita lakukan hanya hari ini saja. Dan tinggal tunggu hasilnya dari tim medis,” ungkapnya.

Jika dari hasil rapid tes dinyatakan reaktif, berdasarkan arahan KPU Kota Medan, pihaknya akan mengganti dengan petugas nonreaktif.

“Rapid Test ini wajib. Kalau ada yang reaktif akan langsung kami ganti, karena begitu aturannya,” pungkasnya. (mtd/cis).