Divisi Program Data dan Informasi Komisi Pemilihan Umum, Nana Miranti. (Dok: medanToday.com)

medanToday.com, MEDAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Medan mengimbau pasangan calon (Paslon) wali kota dan wakil wali kota tetap menaati protokol kesehatan (Prokes) pada debat kandidat kedua yang diselenggarakan di Hotel Grand Mercure Medan.

Divisi Program Data dan Informasi KPU, Nana Miranti mengatakan bahwa pihaknya sudah melakukan evaluasi terkait penerapan Prokes dari para Paslon di acara debat kandidat pertama.

“Kemarin cukup banyak peserta atau pendukung yang hadir walaupun hanya mengantar ke ruang debat, tapi itu tetap menimbulkan kerumunan,” ujarnya saat diwawancarai di Medan, Sabtu (21/11).

Berangkat dari hal itu, lanjutnya, KPU sudah menyampaikan kepada Paslon untuk tidak melibatkan banyak orang ketika menuju ruang debat. Kemudian, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan petugas keamanan serta pihak hotel agar menertibkan pendukung yang ada.

“Hari ini kita ingatkan kembali untuk tidak melibatkan banyak pendukung saat memasuki ruang debat. Ketentuannya tiap Paslon hanya boleh membawa empat orang dari tim pemenangan,” pungkasnya.

Diketahui debat kedua Pilkada Medan akan berlangsung mulai pukul 19.00 – 21.00 WIB. Tema utamanya adalah pelayanan masyarakat dan pembangunan daerah. Sub temanya soal penanganan Covid-19.

Acara akan menghadirkan dua Paslon yakni pasangan nomor urut satu, Akhyar – Aulia dan pasangan nomor urut dua Bobby – Aulia. (mtd/min)