Tim RSL Kogabwilhan II foto bersama Liaison Officer (LO) Satgas Covid-19 BNPB, Laksma TNI (Purn) Didin Zainal Abidin saat berkunjung di RSL Kogabwilhan II. (Ist)

medanToday.com, SURABAYA – Rumah Sakit Lapangan (RSL) Kogabwilhan II mendapat apresiasi dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) pusat karena berhasil menyembuhkan sekitar tiga ribu pasien positif Covid-19.

“Kita apresiasi langkah apa saja yang telah dilaksanakan RSL dan masukan apa yang natinya akan disampaikan kepada Kepala BNPB, Bapak Doni Monardo yang juga selaku Kepala Satgas Nasional Penanganan Covid-19,” kata Liaison Officer (LO) Satgas Covid-19 BNPB, Laksma TNI (Purn) Didin Zainal Abidin saat mengunjungi RSL Kogabwilhan II, Senin (26/10).

Pada kesempatan yang sama, penanggung jawab RSL Kogabwilhan II, dr Nalendra menyampaikan lima hal yang menjadi kunci keberhasilan mereka dalam menangani Covid-19 dengan angka kematian 0. Pertama, selalu membuat semua pasien Covid-19 bisa hidup nyaman dengan memberikan pelayanan dalam bentuk nutrisi, istirahat cukup, fasilitas relaksasi dan edukasi yang baik sehingga pasien tidak stres.

Kedua, RSL memiliki tim relawan sosial yang membantu diaspek kebutuhan non medis misalnya memastikan keluarga aman, kebutuhan makanan tercukupi dan membantu menyelesaikan masalah di lingkungan rumah maupun perusahaan tempat bekerja, sehingga pasien betul-betul nyaman beristirahat di RS. Ketiga adanya team work yang baik sehingga semua personel bekerja dengan profesionel sesuai tupoksi.

Keempat, RSL menerapkan pengobatan rasional seperti hanya obat-obat diperlukan saja yang akan diberikan pada pasien, namun tetap sesuai dengan indikasinya. Terakhir, RSL terus melakukan monitoring yang baik, selama 24 jam semua pasien bisa melaporkan kondisinya kepada Tim Medis. Termasuk rutin melakukan laporan pagi (morning report) yang diikuti oleh semua stakeholder RSL seperti dokter, perawat, analis, apoteker, IT, relawan pendamping, CS, ahli gizi dan BPBD untuk memonitor kondisi pasien setiap hari.

“Lima langkah itulah kunci keberhasilan RSL Kogabwilhan II memberikan kontribusi kesembuhan pasien Covid-19. Ini dibangun oleh team work yang ada di stakeholder RSL sebagai bentuk tanggung jawab moral semua relawan kemanusiaan untuk mendapatkan outcome berupa kesembuhan pasien, dan teratasinya berbagai masalah yang timbul akibat Covid-19 ini,” jelasnya. (mtd/min)